Kapolsek Sukaresik Polres Tasikmalaya Kota Kontrol Gudang Logistik di PPK Sukaresik

    Kapolsek Sukaresik Polres Tasikmalaya Kota Kontrol Gudang Logistik di PPK Sukaresik

    Polres Tasik Kota– Dalam rangka mempersiapkan pelaksanaan Pilkada Serentak 2024, Kapolsek Sukaresik Polres Tasikmalaya Kota, Iptu Dicky melakukan kontrol langsung terhadap gudang logistik yang berada di PPK Sukaresik Kabupaten Tasikmalaya. Sabtu (23=11/24)

    . Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan bahwa seluruh logistik pemilu aman dan siap didistribusikan ke tempat pemungutan suara (TPS) di wilayah Kecamatan Sukaresik.

    Kapolsek  menjelaskan bahwa pengawasan terhadap logistik Pilkada sangat penting untuk memastikan kelancaran dan keamanan jalannya pemilu. "Kami ingin memastikan bahwa semua logistik, seperti surat suara, kotak suara, dan peralatan lainnya, dalam kondisi baik dan siap digunakan pada hari H. Pengawasan ini juga bertujuan untuk mencegah adanya potensi penyalahgunaan atau gangguan yang dapat merusak integritas Pilkada, " ujarnya.

    Selama kunjungan ke gudang logistik, Kapolsek bersama anggota Polsek Sukaresik mengecek kesiapan logistik dan mengevaluasi pengamanan di sekitar gudang. "Kami juga berkoordinasi dengan PPK Sukaresik dan Panwaslu untuk memantau setiap proses distribusi logistik yang akan dilakukan. Kami pastikan keamanan dan ketepatan waktu pengiriman logistik ke masing-masing TPS, " tambah Kapolsek.

    Pengawasan ini juga melibatkan anggota TNI yang turut berperan dalam memastikan kelancaran dan keamanan logistik Pilkada.

    Tasikmalaya Kota

    Tasikmalaya Kota

    Artikel Sebelumnya

    Kanit Binmas Polsek Manonjaya Hadiri Rapat...

    Artikel Berikutnya

    Kapolsek Gunung Tanjung Polres Tasikmalaya...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Sinergitas TNI-Polri Polsek Manonjaya, Kontrol TPS di Desa Pasirbatang, Guna Pastikan Pilkada Berjalan Lancar
    Bhabinkamtibmas Desa Karangresik Polsek Jamanis Bersama Babinsa Pantau 8 TPS, Pastikan Pemungutan Suara Berjalan Lancar
    Polda Jabar Terjunkan 21 Ribu Personel Amankan Pilkada Serentak
    Patroli Terpadu Pilkada 2024, Kapolres Subang Cek Kesiapan Sejumlah TPS Jelang H-1 Pencoblosan

    Ikuti Kami